pensiljurnalis.my.id, Seluma – Kabar gembira datang dari SMPN 20 Seluma, Desa Kunduran, Seluma Timur, Kabupaten Seluma, Provinsi Bengkulu. Pasalnya salah satu peserta didik SMPN 20 Seluma, berhasil menyabet juara 1 lomba tingkat Provinsi Bengkulu yang diselenggarakan oleh Dinas Pendidikan Provinsi Bengkulu di Hotel Madina Wisma Haji kota Bengkulu. Sabtu (16/11/2024).
Dijelaskan oleh Desti Mahdalena, M.Pd Kepala Sekolah SMPN 20 Seluma, salah satu pelajar yang berhasil mengharumkan nama baik pendidikan Kabupaten Seluma itu bernama Zaki, kelas 8 (VIII) ketua osis SMPN 20 Seluma, meraih Juara 1 pada Lomba komedi Siswa Tingkat Provinsi se-Bengkulu.
Tentunya, atas capaian siswanya tersebut, Kepala Sekolah yang akrab disapa ibu Desti itu mengatakan sangat bersyukur atas keberhasilan yang diraih peserta didiknya sebab menurutnya capaian Zaki ini dapat memotivasi pelajar SMPN 20 Seluma yang lainnya.
“Alhamdulillah, siswa kami berhasil meraih juara 1, mengingat waktu latihan yang cukup singkat, namun atas kegigihan dalam berlatih akhirnya sukses meraih juara 1, hal ini merupakan sebuah kesuksesan SMPN 20 Seluma pada Lomba komedi Tunggal tingkat propinsi.” ujarnya.

Lebih lanjut, Desti juga mengapresiasi keberhasilan salah satu peserta didiknya yang telah berhasil meraih juara 1 Lomba komedi Siswa tingkat Propinsi Bengkulu tahun 2024 yang diikuti oleh berbagai sekolah SD, SMP, di kota dan kabupaten se Provinsi Bengkulu.