Diterangkannya, STMJ adalah S diartikan Sabar, Huruf T Diartikan Tawakal, Huruf M diartikan Musyawarah dan Huruf J diartikan Jujur, untuk itu dalam mengayuh bahtera rumah tangga diperlukan kesamaan cara pandang atau visi antara suami dan istri.
“Namun tidak cukup itu saja, karena dalam mengarungi kehidupan rumah tangga juga dibutuhkan sikap sabar saat menerima cobaan, Taqwa dan Tawadlu, sikap rendah hati, qona’ah menerima apa adanya dan senantiasa selalu bersyukur juga harus diterapkan, Ujar Dan SSK.
Lanjutnya, apabila ada hambatan, kendala atau apapun dalam mengambil langkah atau keputusan, antara suami dan istri harus jujur dan terbuka, musyawarah atau cara berkoordinasi antara suami istri diperlukan.
“Bila itu dijalankan maka kehidupan rumah tangga insya allah barokah.”tuturnya mengakhiri. (Do).